Politik
“Depak” RU, JR Bakal Gandeng Kader Partai Golkar Ini Lawan Murad ?

DINAMIKAMALUKU.COM, AMBON-Keinginan kuat Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Maluku, Ramli Umasugy (RU) merebut kursi Wakil Gubernur Maluku, mendampingi Jefri Rahawarin (JR) yang di jagokan merebut kursi Gubernur Maluku, sepertinya sulit diwujudkan.
Pasalnya, JR yang saat ini menjabat Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan III, diam-diam “melirik” Koodinator Wilayah Maluku dan Maluku Utara DPP Partai Golkar, Hamzah Sangadji (HS) untuk berpasangan merebut kursi Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku. “Memang ada penjajakan kearah itu (berpasangan). Apalagi, JR hampir pasti diusung Golkar. Syaratnya JR harus gandeng kader Golkar ,”kata sumber DINAMIKAMALUKU. COM, Minggu (23/1/2022).
Lantas, respon kader Partai Golkar terkait penjajakan JR-HS untuk berpasangan. Salah satu Wakil Ketua DPD Partai Golkar Maluku, Subhan Pattimahu mengatakan, penurunan baliho JR-RU, sinyal kuat mereka sulit berpasangan.”
Memang penurunan baliho JR-RU menuai kecaman internal dan eksternal. Apalagi, Pak Rahawarin dalam kapasitas sebagai anggota TNI yang berpangkat Jenderal,”kata Pattimahu, ketika dihubungi DINAMIKAMALUKU. COM, Minggu (23/1/2022).
Kendati begitu, dia menilai, foto JR-HS yang viral diinternal Golkar maupun publik Maluku, direspon positif sejumlah kalangan termasuk diinternal Partai Golkar.”Namanya politik situasi dapat berubah kapan saja. Apalagi, sekarang muncul kembali foto pak Jefry Rehawarin bersama Ketua DPP Partai Golkar Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Maluku dan Maluku Utara Pak Hamzah Sangaji,”terangnya.
Dia mengaku, munculnya foto JR-HS, sejumlah tokoh dikota Ambon dan kader Golkaf menilai, jika mereka berpasangan sangat ideal. ” Bahkan beberapa kader Golkar menganggap pak Jefry memahami kalau politik itu memiliki etika karena tahu bahwa Pak Hamzah Sangadji telah direkomendasi oleh Musda ke X DPD Partai Golkar Provinsi Maluku, 7 Maret 2020 lalu, sebagai calon Gubernur Maluku, dari Partai Golkar,”bebernya.
Ketika disinggung, foto JR-RU yang viral ketika mereka bertemu untuk menjejaki berpasangan?, dia mengaku.”JR-HS bertemu di acara pernikahan anak salah satu anggota DPR RI asal Maluku di Jakarta, beberapa hari lalu. “Jika Tuhan berkehendak pak Jefry harus berpasangan dengan Pak Hamzah, maka ibarat pertemuan dua arus besar akan menghasilkan gelombang kuat secara politik pada Pilgub 2024 nanti,”tandanya.
Apalagi, ingat dia, sebagai politisi nasional kelahiran Maluku Tengah dengan jumlah pemilih terbesar di Maluku, amenjadi energi kuat untuk bersama sama dengan JR yang juga ayah dari Maluku Tenggara dan ibi dafi Saparua, setidaknya menjadi penantang Murad Ismail yang satu ini menjabat Gibernur Maluku.
Sebab, HS dengan latar belakang aktivis dan politisi Golkar yang pernah 1 periode duduk di DPR RI dan duduk di badan anggaran selama 5 tahun sangat memahami postur keuangan negara melalui intervensi fiskal, sehingga percepatan pembangunan, akselarasi pembngun Maluku dapat terwujud.”Dengan begitu Maluku bisa keluar dari jeratan kemiskinan kultural, menuju Maluku baru yang dimpikan masyarakat Maluku, khususnya generasi melenial, yakni Maluku yang damai , sejahtera maju dan moderen dalam bingkai NKRI,”paparnya.
Dengan latar belakang HS, lanjut dia, sangat menguntungkan dan cocok dibandingkan dengan JR yang berlatar belakang Jenderal TNI bintang 3. “Ini tentu sangat menguntungkan bagi Maluku. Ini pasangan ideal. Kita menyadari bahwa ada mekanisme partai yang berlaku dalam menentukan rekomendasi Partai Golkar bagi calon Kepala Daerah, “sebutkan.
Namun, ingat dia, jika JR-HS disurvei sebagai pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur, maka elektabilitas mereka akan memenuhi syarat untuk mendapat rekomendasi Partai Golkar “Jika Tuhan merestui dan kelak pasangan ini diberi kepercayaan oleh masyarakat Maluku maka saya pastikan Maluku akan maju pesat,”pungkasnya. (DM-02)
