Connect with us

Politik

Hari Nelayan, PKS Maluku Bagi 200 Paket Iftar di Kampung Nelayan

Published

on

DINAMIKAMALUKU.COM, AMBON-Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Provinsi Maluku, Asis Sangkala, bagikan 200 paket Uftar di kampung Nelayan, Dusun Lai Negeri Larike, Kecamatan Leihitu Barat, Kabupaten Maluku Tengah, Kamis (07/04/2022).

Bersama pengurus PKS Kabupaten Maluku Tengah, 200 paket Iftar tersebut langsung di bagikan kepada masyarakat. Pembagian Iftar,  bertepatan dengan peringatan hari Nelayan ini digunakan, Sangkala untuk mendengar aspirasi masyarakat Lai.

“Kami dari nelayan minta kepada bapak dong dari PKS, kita nelayan ini susah tambah susah saat ini terutama di (Bahan Bakar Minyak (BBM).  Harga BBM sudah naik, bahan bakar juga susah didapatkan, kita nelayan sangat kesulitan untuk bahan bakar.  Katong harap pemerintah turunkan  harga BBM  jua. Setidaknya aspirasi ini bapak dong di PKS bisa sampaikan ke pemerintah,” tutur, Ago salah satu masyarakat Dusun Lai.

Sebagai partai yang melayani rakyat, Sangkala dan PKS akan menyampaikan aspirasi masyarakat nelayan ke parlemen.
“Keluh kesah nelayan akan di sampaikan oleh aleg kami di PKS mulai dari tingkat kabupaten, Kota, Provinsi maupun DPR RI terkait masalah BBM ini,” ujar Sangkala, yang juga Wakil Ketua DPRD Provinsi Maluku itu.

Sebagai pimpinan partai orange di Maluku, Sangkala juga menyatakan, pernyataan resmi ke media terkait dengan kenaikan BBM bagi usaha kecil menengah dan para nelayan.

“Kita yang memang sangat terpukul, kenaikan BBM dari waktu ke Waktu. BBM naik terus sementara pendapatan kita tidak naik secara signifikan,” ucapnya.

Perlu di ketahui secara nasional di bulan Ramadhan PKS akan lakukan program “Gerakan berbagi 2 Juta Paket Sahur dan Takjil” yang akan di eksekusi oleh PKS se-indonesia untuk tetap melayani rakyat.(DM-01)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *