Connect with us

Ragam

Ini Kesan dan Harapan Gubernur Ketika Buka MTQ Lokal II Wakasihu

Published

on

DINAMIKAMALUKU.COM, AMBON-Gubernur Maluku, Irjen Pol (Purn) Drs Murad Ismail mengapresiasi pemerintah negeri Wakasihu, Kecamatan Leihitu Barat, Kabupaten Maluku Tengah, ketika membuka Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Lokal II Negeri Wakasihu, Minggu (15/5/2022).

“Shalawat dan salam kita curahkan kepada Nabi besar Muhamamad SAW, para sahabat dan keluarga yang telah mensyiarkan  Al-Qur’an Karim, serta mempraktekan sebagai Uswatun Hasanah. Atas nama Pemerintah Provinsi Maluku, saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemerintah Negeri Wakasihu, khususnya pemuda dan pemudi yang telah melaksanakan MTQ ini,”kata Gubernur, dalam sambutanya yang dibacakan Ketua Umum Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Maluku, DR Muhamat Marasabessy, ST, SP. M. Tech, sekaligus mewakili orang pertama didaerah ini membuka MTQ setempat.

Sehubungan dengan itu, kata mantan Dankor Brimob Polri itu, ada beberapa pesan dan harapan yang ingin disampaikan. Pertama, pembangunan akhlak melalui MTQ Lokal ke II di Negeri Wakasihu, adalah bagian dari pembangunan mental dan rohani.”Ini dilakukan guna mendorong generasi muda untuk mengimplementasikan nilai-nilai Al-Qur’an dalam membangun sumber daya manusia di Negeri Wakasihu yang religius, damai dan amanah,”jelasnya.

Kedua, terang dia, para peserta MTQ Lokal ke II Negeri Wakasihu, diharapkan untuk mempertajam kemampuan membaca ayat-ayat suci Al-Qur’an, agar apa yang diperoleh pada saat ini dapat digunakan dan dimanfaatkan pada pelaksanaan MTQ Tingkat kecamatan, Kabupaten, Provinsi, bahkan pada tingkat nasional nanti.

Ketiga, kepada pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten dan Provinsi Maluku, untuk memberikan perhatian serius terhadap pelaksanaan MTQ pada tingkat desa/negeri, guna membina dan menanamkan kecintaan
generasi muda Islam terhadap Al-Qur’an. “Keutamaan menghafal Al-Qur’an adalah disematkannya mahkota dan jubah karomah serta keridhaan Allah kepadanya. Hal itu sebagai bentuk penghormatan kepada penghafal Al-Qur’an,”paparnya.

Gubernur menerangkan, berdasarkan Hadits riwayat Tirmidzi, Rasulullah SAW bersabda ” Al-Qur’an akan datang pada hari kiamat bagi penghafalNya. kemudian akan berkata, ‘Ya Tuhanku, berikan lah perhiasan (kepada orang yang membaca Al-Quran’), kemudian orang itu dipakaikan mahkota karomah (kemuliaan).

“Sesudah itu Al-Qur’an memohon kembali, ‘Ya Tuhanku
ridhailah dia’, kemudian Allah meridhainya. Dan diperintahkan kepada  orang itu, baca lah (Al-Quran) dan terus lah naik lah (ke surga). Lantas, derafajatnya (di surga) pun terus bertambah. Pada setiap ayat (yang dibacanya) terdapat satu kebaikan agar tetap meneruskan minat dan bakatnya dalam menggali ilmu Al-Qur’an, terus memacu pengembangan tilawah, kemampuan hafalan serta pemahaman terhadap nilai nilai yang terkandung dalam kitab suci Al-Qur’an,”terangnya.

Dia berharap, pelaksanaan MTQ di Wakasihu, menjadi insan yang unggul, cerdas, agamis dan Berakhlakul Karimah dan juga dapat menjadi penambahan wawasan serta penghayatan dan cinta terhadap Al Quranul Karim sebagai pedoman hidup yang merupakan tuntunan bagi kehidupan selaku umat muslim didunia dan akhirat.

“Selamat bagi para pemenang terus tingkatkan prestasi. Jangan pernah merasa puas untuk selalu mengkaji Al-Qur’an. Harapan saya dengan terselenggaranya MTQ di Negeri Wakasihu. Semoga mendatangkan keberkahan dan lebih memperkokoh keimanan didalam Islam serta menerapkan nilai-nilai Al-Qur’an didalam kehidupan sehari-hari,”ingatnya.

Orang pertama didaerah ini juga berharap, bagi para juri untuk selalu menjunjung sportivitas dengan
mengedepankan nilai-nilai Al-Qur’an sebagai landasan.”Peserta MTQ yang berbahagia. Berlombalah dengan penuh semangat dan sportivitas, serta tetaplah menjaga persatuan dan kesatuan sesama peserta MTQ.
Akhirnya dengan mohon petunjuk dan perlindungan Allah SWT. Tuhan yang maha kuasa, “Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Lokal ke II, Negeri Wakasihu. Saya nyatakan dibuka dengan resmi,”pungkasnya.(DM-01)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *