Connect with us

Hukum

Jalan Jembatan Darurat Halong Rusak Berat, Kendaraan  Lewat Lantamal

Published

on

DINAMIKAMALUKU.COM, AMBON-Akses jalan jembatan darurat Halong, Kecamatan Baguala, Kota Ambon, mengalami rusak berat. Akibatnya, kendaraan roda empat dan dua dialihkan lewat kompleks Lantamal Ambon.

Kasi Humas Polresta Ambon dan Pulau-pulau Lease, Ipda Moyo Utomo mengatakan, usai mendapat informasi akses jalan  jembatan mengalami kerusakan Kapolsek Baguala AKP Meity Jacobus  beserta 5  Personil Polsek Baguala tiba di lokasi dan memberi himbauan Kamtibmas kepada para pengguna jalan untuk sementara tidak melewati jalur tersebut.

” Ini dilakukan guna mengantisipasi hal-hal yg tidak dinginkan akibat kerusakan akses jalan menuju ke jembatan darurat Halong,”kata Utomo, Selasa (5/7/2022).

Dijelaskan, Kapolsek Baguala, kemudian melakukan koordiansi dengan Kepala Perhubungan Kota Ambon, Wadan Lantamal IX Ambon dan Raja Halong untuk sementara dilakukan penutupan jembatan darurat tersebut guna dilakukan perbaikan pada kerusakan jalan.

“Saat ini pihak Lantamal IX Ambon telah membuka akses jalan Mako Lantamal IX Ambon, sehingga kendaraan Kendaraan roda empat dan dua yang melaju dari arah Kecamatan Baguala menuju ke Kota Ambon di arahkan masuk melalui jalan Mako Lantamal IX Ambon,”jelasnya.

Penutupan jembatan darurat Halong di rencanakan berlangsung sampai dengan pukul 20.00 WIT, dan jika pekerjaan belum juga diselesaikan maka kendaraan roda empat dan dua maupun roda enam  seluruhnya akan diarahkan melewati jalan Jembatan Merah Putih (JMP) sampai dengan pekerjaan akses jalan selesai di kerjakan,”paparnya.(DM-01)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *