Connect with us

Politik

Kawal MI Bangun Maluku, Hanura : Kami Mendukung Semua Program Pemprov Termasuk Proyek SMI

Published

on

DINAMIKAMALUKU.COM, AMBON-Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) menyatakan sikap selalu mendukung kepemimpinan Gubernur Maluku, Murad Ismail, bangun daerah ini di berbagai sektor termasuk proyek infrastruktur yang didanai PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI/Persero).

Sekretaris DPD Partai Hanura Maluku, Bily Patria Latuheru mengatakan, Partai Hanura, saat pemilihan Gubernur Maluku, 2018 lalu, bersama sejumlah parpol pengusung lainya mengusung Gubernur Maluku, Murad Ismail dan Wakil Gubernur Maluku, Barnabas Orno.”Tentu sebagai parpol pengusung kami siap kawal pemerintahan ini sampai akhir periodisasi,”kata Latuheru, kepada DINAMIKAMALUKU.COM, Jumat (16/4).

Apalagi, ingat Latuheru yang juga akademisi UKIM Ambon, pembangunan infrastruktur dan program pemberdayaan masyarakat sangat menggeliat dan sudah dinikmati masyarakat.”Kami sebagai parpol pengusung sangat memberikan apresiasi positif terhadap Pak Murad,”terangnya.

Bily Patria Latuheru dan A. Husen Wasahua

Tak hanya itu, Ketua Bapilu DPD Hanura Maluku, Ali Husen Wasahua mengatakan, sejak kepemimpinan Murad yang akrab di sapa MI, banyak mendatangkan program dari pusat ke Maluku. “Selain Maluku diberikan kewenangan kelola Participating Interest (PI) 10 persen Blok Masela, Lumbung Ikan Nasional (LIN), dan sejumlah program strategis lainya termasuk pinjaman Rp 700 miliar dari PT SMI bangun Maluku,” papar Wasahua.

Soal proyek SMI untuk pengerjaan trotoar, drainase dan rabat beton, dia menilai, proyek PT SMI di Kota Ambon, sangat bagus karena mempercantik wajah kota bertajuk Manise ini.”Kami sudah konformasi ke PPK Dinas PUPR Maluku. Pengejaan Drainase dan trotoar serta rabat beton disejumlah ruas jalan utama dan protokol sesuai aturan main serta sesuai bestek, paparnya.

Lantas, proyek drainase dan rabat beton di kawasan UKIM Ambon, disoroti salah satu anggota fraksi Hanura DPRD Maluku, Edison Sarimanela, Latuheru dan Wasahua menegaskan, pihaknya ingin meminta klarifikasi langsung.”Tapi yang bersangkutan beralasan sementara di luar daerah. Kita sudah di Fraksi Hanura DPRD Maluku. Tentu kita evaluasi yang bersangkutan agar sesuai arah partai,”tegas Latuheru dan Wasahua.(DM-01)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *