Connect with us

Politik

Pengamat : Ridwan Hanya Cari Panggung dari “Candaan” Gubernur

Published

on

DINAMIKAMALUKU.COM, AMBON-Sikap Ridwan Marasabessy, lapor Gubernur Maluku, Murad Ismail, ke pihak Kepolisian disesalkan sejumlah pihak karena dinilai hanya cari panggung karena ada persaingan antar elit PDIP dan Golkar.

Apalagi, pernyataan mantan Kakor Brimob Polri itu usai memberikan keterangan pers beberapa waktu lalu, hanya bercanda dan tidak menyebut atau merugikan person termasuk Ridwan yang juga politisi senior Golkar.

Pengamat politik, Said Lestaluhu, misalnya menilai, sikap Ridwan melapor Murad kepihak Kepolisian, dari komunikasi politik, ada persaingan antara PDIP dan Golkar.” Pak Ridwan khan representasi dari Partai Golkar. Sementara Pak Murad, Ketua DPD PDIP Maluku. Memang dari perspektif politik ada ruang untuk saling menjatuhkan,”kata Lestaluhu, kepada DINAMIKAMALUKU.COM, Selasa (29/12).

Namun, akademisi Unpatti Ambon ini mengigatkan, soal etika yang mesti dikedepankan oleh Ridwan. “Tapi ini soal etika dalam berkomunikasi saja. Ini karena kesempatan. Orang bilang “bola muntah” yang sengaja digunakan Pak Ridwan, menyerang PDIP,”sebutnya.

Tak hanya itu, dia menilai, sikap Ridwan, semata-mata ingin mempengaruhi publik antara dua parpol papan atas itu.” Pernyataan Ridwan ini kalau dilihat dari komunikasi politik ingin mempengaruhi saja. Kecuali ada kritikan atau masukan soal pembangunan atau kebijakan pemerintahan saya kira itu tidak masalah,”ingatnya.

Apalagi, ingat dia, yang terlibat dalam persoalan ini adalah dua aktor politik. Namun, ingat dia, Ridwan ingin mencari panggung politik.” Kalau dalam konteks politik komunikator-komunikator itu selalu mencari panggung konsen dengan khalayak luas. Karena ada kata makian, makanya ada ruang yang dimanfaatkan oleh lawan politik,”sebutnya.

Apalagi, tambah dia, makian atau pernyataan Murad, tidak merugikan person.” Saya kira tidak ada masalah. Hanya saja, kesempatan ini dipakai untuk mencari peluang untuk mempertahankan citra politik mereka untuk menyerang dengan segala macam,”pungkasnya.(DM-01)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *