Connect with us

Ragam

Ruko Mardika dan SMR Dicat, Program Kalesang Negeri 11 September Diapresiasi

Published

on

DINAMIKAMALUKU.COM, AMBON-Program Kalesang Negeri 11 September, yang dicanangkan Gubernur Maluku, Murad Ismail, tepat di hari kelahiranya, diapresiasi warga kota Ambon.

Selain mengecat rumah warga di kawasan Tantui, dengan sebutan kampung pelangi, pembersihan dan pengecetan Stadion Mandala Remaja (SMR), pengecetan rumah dan toko (Ruko) di kawasan Pasar Mardika, oleh tim Kalesang Negeri 11 September melibatkan pihak terkait dinilai sangat tepat guna merubah wajah kota Ambon.

Pasalnya, Ruko Mardika, selama ini tidak terurus dengan sederetan Ruko yang kotor, sehingga dilakukan pengecetan tampak rapi dan bersih.”Selama ini pasar Mardika terlihat kotor dan kumuh. Nah, dengan pengecetan Ruko, setidaknya merubah wajah pasar Mardika,”kata Yanto, salah satu warga Kota Ambon, ketika diwawsncarai DINAMIKAMALUKU.COM, di pasar Mardika, Senin (28/9).

Dia menilai, program Kalesang Negeri 11 September yang digagas Gubernur Maluku, Murad Ismail, sangat tepat. Dia berharap, program Kalesang Negeri 11 September, terus digalakan agar merubah wajah pemukiman warga dan pasar serta fasilitas publik yang tidak terurus.”Tentu kita sangat apresiasi program Pak Gubernur. Program ini sangat membantu merubah wajah kota Ambon. Kami salut dengan Pak Gubernur,”puji dia.

Dia juga mengapresiasi, Kadis PUPR Maluku, Muhammad Marasabessy, yang sangat proaktif mensukseskan program Kalesang Negeri 11 September.”Apalagi, program ini menyangkut perbaikan infrastruktur. Kami sangat apresiasi,”ujarnya.(DM-01

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *