Ragam
Tambang Wetar: BKP-BTR Mantapkan Kesiagaan Hadapi Bencana
DINAMIKAMALUKU.COM, AMBON-
Industri pertambangan membutuhkan sumber daya manusia yang mampu beradaptasi pada situasi darurat dengan penuh kewaspadaan. Sehubungan dengan itu, PT Batutua Kharisma Permai dan Batutua Tembaga Raya (BKP-BTR) yang beroperasi di Pulau Wetar, Kabupaten Maluku Barat Daya, menyelenggarakan pelatihan dan pemantapan kesiagaan menghadapi bencana, selama dua pekan pada awal hingga pertengahan Desember 2021.
Senior Manager External Affairs BKP-BTR Dicky Murod, menjelaskan bahwa tujuan kegiatan tersebut adalah untuk memastikan kesiapan tim penolong (Emergency Rescue Team/ERT) dalam menghadapi situasi darurat, sekaligus meningkatkan kompetensi tim tanggap darurat yang baru dibentuk pada setiap departemen.
Dicky menambahkan, BKP-BTR mengutamakan pencegahan atas segala potensi bahaya dengan prinsip Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) pada seluruh lini pekerjaan.” Namun, kejadian yang tidak diinginkan tetap bisa terjadi karena faktor manusia, alat, maupun bencana alam, sehingga sikap kesiagaan sangat mutlak untuk dimiliki,”Kata Dicky melalui rilis yang diterima DINAMIKAMALUKU, Rabu (29/12/2021).
Sebanyak 45 karyawan mengikuti pelatihan dan pemantapan kesiapsiagaan menghadapi bencana.” Mereka dibekali empat bidang kompetensi yaitu first aid atau pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K), pemadam kebakaran, authorized gas tester atau pemantau bahaya gas, dan hygiene industry atau hal yang berkenaan dengan kebersihan maupun mutu makanan,”jelasnya.
Seluruh rangkaian kegiatan tersebut dipandu oleh para pelatih dari lembaga pelatihan K3 Formasi Training dari Jakarta. “Pada akhir pelatihan, para peserta mendapatkan sertifikat berdasarkan standar dari Kementerian Tenaga Kerja dan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP),”terangnya.
Setelah kegiatan, seluruh peserta pelatihan kembali ke departemen masing-masing dan menjadi field response team atau tim tanggap darurat pada lingkungan kerjanya. “Peserta telah memiliki kemampuan dalam bertindak, jika sewaktu-waktu menghadapi situasi bahaya seperti kebakaran hingga bencana alam, termasuk pertolongan pertama jika terjadi kecelakaan kerja,”paparnya
BKP-BTR yang merupakan anak perusahaan dari PT Merdeka Copper Gold Tbk telah memiliki jalur evakuasi dan sirine waspada tsunami. Sementara itu, tim inti ERT yang terdiri atas 30 sukarelawan dari para karyawan senantiasa berlatih rutin dengan peralatan lengkap. “Mereka memiliki kemampuan menangani kebakaran, kecelakaan kendaraan, pencarian di hutan serta penyelamatan di air dan tempat ketinggian.”pungkasnya (DM-01)