Politik
Pernah Koalisi di SBT, Fachri Harap PPP & PKS Tetap Jalin Kerjasama di Pilkada Serentak 2024

Dulu Teman Koalisi di Pilkada SBT, Fachri Harap PPP & PKS Tetap Jalin Kerjasama
BULA DM.COM,-Mantan Wakil Bupati Seram Bagian Timur (SBT) periode 2014-2019, Fachri Husni Alkatiri berharap, Partai Persatuan Pembangunan atau PPP kembali menjadi teman koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk mengusung dirinya maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan digelar medio November 2024 mendatang.
Harapan menjalin kerjasama itu disampaikan Fachri Alkatiri lewat tim internal PKS yang diutus mengambil formulir pendaftaran bakal calon bupati pada tim penjaringan di sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Seram Bagian Timur di jalan A.R Unawekla Kota Bula pada Senin, (20/5/2024) sore.
Fachri lewat salah satu tim internalnya menyampaikan harapannya, agar PPP bisa menjalin kerjasama dengan PKS dan sejumlah partai politik lain untuk mengusung dirinya maju di Pilkada Seram Bagian Timur.
PPP kata dia, bukan kawan koalisi baru bagi PKS. Karena sebelumnya di Pilkada 2020 lalu partai berlambang Ka’bah ini pernah bersama-sama mengusung kandidat yang sama.
Dengan rekam jejak hubungan yang sudah terjalin itu, ia berharap di Pilkada 2024 pada November nanti, PPP bisa kembali memberikan rekomendasi sebagai syarat dirinya kembali bertarung.
“Pesan pak Fachri PPP adalah kawan dan bagi kami PPP ini bukan kawan baru, rekam jejaknya dengan pak Ustad (Fachri Alkatiri) sudah pernah terjalin,”ungkap kordinator tim internal PKS, Irfan Tianlen kepada jajaran pengurus dan tim penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati PPP SBT.
Untuk menghargai langkah komunikasi politik yang akan dibangun kedua partai, kedatangan tim internal utusan Fachri di sekretariat DPC PPP dipimpin langsung sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Kabupaten SBT, Saif Rumau serta sejumlah pengurus PKS.
PPP sendiri punya dua kursi di DPRD SBT. Jumlah kursi yang sama juga dimiliki PKS. Bila kedua partai ini dapat berkoalisi maka hanya dibutuhkan satu partai lagi yang punya satu kursi untuk melengkapi persyaratan lima kursi dalam presentasi 25 kursi di DPRD SBT.
Sementara itu, penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati di Partai Persatuan Pembangunan atau PPP semakin diminati calon kontestan yang akan bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan digelar November nanti.
Tercatat sejak pembukaan pendaftaran pada Jumat pekan kemarin sampai dengan Senin, 20 Mei 2024 sudah tujuh bakal calon yang mengambil formulir pendaftaran di partai yang dipimpin Fathul Kwairumaratu itu.
Ketujuh balon bupati itu antara lain, Abdul Malik Kastela, Idris Rumalutur, Hj. Rohani Vanath, Agil Rumakat, Mahyudin Rumata, Ir. Tedi Sibualamo dan terakhir Fachri Husni Alkatiri. (DM-05)
